Senin, 20 Maret 2023 - 14:10 WIB
Indonesia dorong pemajuan hak perempuan dalam pertemuan OKI
OKI harus berada di garda terdepan dalam mendorong pemajuan hak-hak perempuan dalam Islam,Jakarta (ANTARA) - Pemerintah Indonesia mendorong Organisasi Kerja Sama Islam (OKI) agar menjadi organisasi yang bersatu, adaptif dan bermanfaat bagi umat dan dunia, termasuk melalui pemajuan hak-hak perempuan. Dalam Konferensi Tingkat Menteri (KTM) ke-49 OKI di Nouakchott, Mauritania pada 16-17 Maret, Direktur Kerja Sama Multilateral Kementerian Luar Negeri Tri Tharyat menyampaikan empat pesan utama, menurut keterangan Kemenlu RI pada Senin.